Palangka Raya, BAZNAS. BAZNAS kota Palangka Raya Melaksanakan kegiatan monitoring santri penerima bantuan beasiswa ke Pondok Pesantren Darul Ilmi Banjarbaru pada hari senin(03/04). Kegiatan ini bertujuan untuk memonitor keadaan santri penerima bantuan tersebut sekaligus untuk membayar kewajiban iuran untuk US, UN, ,UAMBN, dll bagi santri tingkat MTs.
Ada 4 santri binaan BAZNAS Palangka Raya yang disekolahkan di Pondok Pesantren Darul Ilmi Banjarbaru. keempat santri tersebut yaitu M. Satria Jaya (kelas IX) dari kelurahan Pahandut, Muhaimin Insan (kelas IX) dan Jordana (kelas IX) dari kelurahan Bereng Bengkel, serta Ilman Pahroji (kelas XII) dari kelurahan bukit tunggal. Keempat santri ini diharapkan bisa mengamalkan ilmunya bagi dirinya, warga, dan masyarakat pada umumnya ketika mereka telah lulus dan kembali ke kampung halamannya masing-masing.
Program Beasiswa ke Pondok Pesantren Darul Ilmi merupakan salah satu program BAZNAS kota Palangka Raya untuk dapat menyalurkan zakat bagi anak-anak tidak mampu agar mereka dapat mengenyam pendidikan yang layak.